Taman Perdamaian Dunia Soerjo Modjopahit
Dihadirkan oleh Yayasan Soerjo Modjopahit, yang diprakarsai oleh Ibu Sulistina Sutomo binti Siswo Sudarmo.
Berawal dari mimpi. Berbekal tekad kuat.
Demi Indonesia yang lebih baik.
- Ibu Sulistina Sutomo -
Manfaat Taman Perdamaian Dunia Soerjo Modjopahit
Kehadiran Taman Perdamaian Soerjo Modjopahit bisa membuka banyak pintu perkembangan positif antara lain: pemberdayaan masyarakat setempat & sekitar, mendukung program kampung Modjopahit, menjadikan Sendang Panguripan menjadi obyek wisata yang menarik.
Taman Perdamaian DuniaSoerjo Modjopahit diharapkan dapat menjadi lokomotif ekonomi kreatif berbasis kegiatan pariwisata dan budaya di Jawa Timur.
Lokomotif penggerak ekonomi baru, ekonomi berbasis kegiatan pariwisata dan budaya, peningkatan pendapatan masyarakat dan daerah Jawa Timur.
Membuka lapangan kerja baru yang melibatkan tenaga kerja masyarakat sekitar lokasi dan Jawa Timur pada umumnya dan membangun landmark yang memberikan nilai tambah bagi masyarakat luas.
Pelestarian nilai-nilai budaya warisan Kerajaan Majapahit dan nusantara dan sentra kegiatan-kegiatan budaya, baik di tingkat nasional maupun internasional.